Suaraairlangga.com, Bojonegoro – Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) Ke- 110, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro menggelar Upacara Bendera di Alun – alun Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Senin (21/05/2018).
Upacara ini bertema “Pembangunan Sumber Daya Manusia Memperkuat Pondasi Kebangkitan Nasional Indonesia Diera Digital”. Dan bertindak selaku inspektur upacara adalah Dandim 0813 Bojonegoro, Letkol Arh. Redinal Dewanto, serta Komandan Upacara adalah Kapolsek Gayam, AKP Suharjo.
Pada kesempatan tersebut, Dandim 0813 Bojonegoro, Letkol Arh. Redinal Dewanto selaku inspektur upacara membacakan amanat dari Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) RI mengajak untuk semangat dan komitmen bersatu dalam cita – cita yang sama yaitu kemerdekaan bangsa.
Menurut Menkominfo RI, bahwa bersatu adalah kata kunci ketika ingin menggapai cita -cita yang sangat mulia. Namun pada saat yang sama, tantangan yang maha kuat menghadang didepan.
Menkominfo RI juga mengingatkan bagaimana Boedi Oetomo memberi contoh bagaimana berkumpul dan berogranisasi tanpa melihat asal usul Primordial, yang akhirnya bisa mendorong tumbuhnya semangat nasionalisme yang menjadi bahan bakar utama kemedekaan.
Masih menurut Menkominfo RI, Boedi Oetomo menjadi salah satu penanda utama bahwa bangsa indonesia untuk pertama kali menyadari pentingnya persatuan dan kesatuan.
“Para pendahulu yang berkumpul dalam organisasi – organsiasi seperti Boedi Oetamo itu, memberikan yang terbaik bagi terbentuknya bangsa melalui organisasi,” ujar Dandim 0813 Bojonegoro, Letkol Arh. Redinal Dewanto.

Ditambahkannya, peringatan Harkitnas Ke- 110, masih juga menurut Menkominfo RI harus dimaknai dengan upaya – upaya penyadaran setiap masyarakat indonesa, untuk mengembangkan diri dan merebut setiap peluang dalam meningkatkan kapasitas diri yang dibuka oleh berbagai pihak, baik oleh Pemerintah, Badan Usaha, maupun masyarakat sendiri.
“Mari maknai peringatan Harkitnas tahun ini di lingkungan kita masing – masing sesuai lingkup tugas kita masing-masing secara maksimal, yakni mungkin memfasilitasi peningkatan kapasitas sumber daya manusia, terutama generasi muda, yang akan membawa kepada kejayaan bangsa di tahun – tahun mendatang,” pesan Letkol Arh. Redinal Dewanto.
Sementara itu, Kapolres Bojonegoro, AKBP Ary Fadli yang turut hadir dalam Upacara Peringatan Harkitnas Ke- 110, seusai pelaksanaan Upacara menyampaikan kepada kami bahwa, peringatan Harkitnas akan dibuat beliau untuk mengajak anggotanya untuk meningkatkan semangat dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara.
“Kami sebagai pelayan masyarakat akan tetap bersemangat dalam bekerja, sebagaimana semangat para pendahulu,” ucap Kapolres.
Untuk diketahui, seusai Upacara. Lalu dilanjutkan dengan kegiatan tabur bunga di TMP Bojonegoro yang diikuti oleh Forpimda, Anggota TNI – Polri, dan lainnya. *[JP]