Jumat, April 18, 2025
Google search engine
BerandaSerba SerbiSerunya Liburan di Solo Bersama Keluarga Besar Unigoro

Serunya Liburan di Solo Bersama Keluarga Besar Unigoro

Suaraairlangga.com, Bojonegoro – Keluarga besar Universitas Bojonegoro (Unigoro) pada Sabtu – Minggu, 20 – 21 Januari 2018 menggelar “Unigoro News Tour di Kabupaten Karanganyar dan Kota Solo, Jawa Tengah 2018”.

Rombongan tour mulai berangkat pada Sabtu (20/01/2018) pagi dari Kampus Unigoro, menuju destinasi pertama di lokasi wisata Kebun Teh Kemuning, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Suasana sejuk dan hijau menjadi pemandangan di kebun teh tersebut, tak lupa peserta tour juga mencicipi teh khas Kemuning di lokasi Rumah Teh “Ndoro Donker”.

Kesejukan alam di Kemuning membuat keakraban dan kehangatan keluarga besar Unigoro yang tengah berkumpul.

Usai menikmati sajian teh, peserta rombongan mengunjungi lokasi Candi Cetho, yang terletak di lereng Gunung Lawu. Lokasi ini merupakan candi peninggalan Hindu yang saat ini difungsikan sebagai lokasi wisata.

Keesokan harinya, peserta rombongan mengunjungi Keraton Surakarta. Di sana, keluarga besar Unigoro kembali belajar untuk tetap mencintai sejarah dan tidak melupakan budaya bangsa.

Perlu diketahui, kegiatan tersebut merupakan ajang silaturahmi keluarga besar Unigoro dan untuk merefresh diri usai dilangsungkannya kegiatan Ujian Akhir Semester (UAS) Ganjil Tahun Ajaran 2017/2018 yang berlangsung pada 8 – 18 Januari 2018 lalu.

Ketua Yayasan Suyitno Bojonegoro (YSB) – Unigoro, Arif Januarso, S.Sos. M.Si, melalui Rektor Unigoro, Slamet Kyswantoro, SE, MM menyampaikan, kegiatan news tour yang dilakukan ini diharapkan bisa kembali menguatkan dan meningkatkan semangat kerja dalam menyambut semester baru.

“Kita harapkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini selain untuk melepas penat usai UAS, kedepan juga bisa menjadi motivasi para dosen dan seluruh elemen di Unigoro untuk memberikan yang terbaik bagi kampus tercinta,” ujar Rektor Unigoro penuh harap. *[JP]

BERITA TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

TERPOPULER

KOMENTAR