Suaraairlangga.com, Bojonegoro – Bertempat di gedung Fakultas Pertanian Universitas Bojonegoro (Faperta Unigoro) Jl. Lettu Suyitno 02 Bojonegoro, Jawa Timur, Selasa (09/05/2017) malam, telah digelar penghitungan suara hasil Pemilihan Raya (Pemira) Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Faperta Unigoro periode 2017 – 2018.
“Ada 2 kandidat yang maju dalam Pemira Ketua BEM Faperta Unigoro kali ini. Yakni M. Imam Mukhlisin dengan Sofa Damiatin Nikmah. Lalu hasil akhirnya menjadikan Sofa Damiatin Nikmah, mahasiswa semester 4 terpilih menjadi Ketua BEM Faperta Unigoro periode 2017 – 2018,” ujar panitia Pemira, Ahsan Ridho usai perhitungan suara.
Sebelumnya, Dekan Faperta Unigoro, Ir. Sugiyanto dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada kedua kandidat Ketua Pemira BEM Faperta Unigoro yang sedang berkompetisi dalam Pemira ini. Dirinya berharap kepengurusan BEM Faperta Unigoro 2017 dapat menunjukkan eksistensinya dengan program yang sesuai kebutuhan mahasiswa.
“Eksistensi BEM Faperta Unigoro ini ada, karena manfaat kegiatan – kegiatannya bisa dirasakan mahasiswa bahkan oleh masyarakat. Untuk itu, segeralah BEM Faperta Unigoro membuat program kerja (Proker) selama 1 tahun yang sesuai dengan kebutuhan mahasiswa Faperta Unigoro dan selaras dengan Proker BEM Unigoro,” ujar Ir. Sugiyanto.
Sementara dalam sambutannya, Ketua BEM Faperta Unigoro terpilh, Sofa Damiatin Nikmah kembali menegaskan visinya dalam mewujudkan kemajuan BEM Faperta Unigoro. Yang mana dengan kemajuan tersebut, setidaknya menjadikan masyarakat bisa memahami tentang prospek pertanian memang selalu dibutuhkan untuk kehidupan masa depan.
“Selain BEM, Faperta Unigoro ini ada Himpunan Mahasiswa Agribisnis (Himagri) yang dikenal program andalannya berwirausaha di CFD Bojonegoro. Karenannya kami berharap dukungan dan sinergitas semua fihak dalam memajukan Pertanian di Bojonegoro dan sekitarnya, sehingga menjadikan Faperta Unigoro semakin diminati masyarakat,” pungkasnya. *[JP]