Jumat, April 18, 2025
Google search engine
BerandaBeritaSerunya 17 Agustusan di Go Fun Bojonegoro

Serunya 17 Agustusan di Go Fun Bojonegoro

Suaraairlangga.com, Bojonegoro – Ada yang berbeda dalam Resepsi Kenegaraan Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-71 di Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, kali ini tidak di Pendopo Malowopati, namun di tempat wisata Go Fun Themepark yang baru beroperasi di Jalan Veteran Bojonegoro, Rabu (17/08/2016).

Hal ini dilakukan Bupati Bojonegoro, Drs. H. Suyoto, M.Si (Kang Yoto) selain Resepsi, juga untuk menandatangi batu prasasti, tanda diresmikannya Wisata Go Fun Themepark dan sekaligus mengenalkan bahwa Go Fun, adalah sebagai satu salah tempat pusat pilar ekonomi Bojonegoro dalam bidang wisata yang diharapkan berimbas memajukan sector lainnya.

“Kita harus kerja melampui batas maksimal. Semoga tahun depan ada yang lebih besar dari Go Fun. Harapannya, Go Fun ini bisa memicu pengusaha lainnya untuk membangun industri, wisata dan jasa di Bojonegoro, khususnya di Jalan Veteran yang sudah menjadi kawasan komersiil dan perkantoran,” demikian pernyataan Kang Yoto dalam sambutannya.

Hal senada diungkapkan Anggota DPR-RI, Drs. H. Kuswiyanto, M.Si., bahwa Bojonegoro selain gencar membanggun tempat-tempat wisatanya juga infrastruktur pendukungnya, seperti pembangunan Waduk Gongseng Temayang untuk mengatasi banjir tidak masuk Kota Bojonegoro lagi, dan pembangunan-pembanguan lainnya

“Di Bojonegoro selain ada Go Fun, ada juga waterpark Dander, kebun blimbing Kalitidu, wisata negeri atas angin Sekar, dan lain-lain. Artinya Bojonegoro akan diwujudkan sebagai Kota pusat pilar Ekonomi, Budaya dan Politik. Karenanya kami selaku DPR, mengapresiasi dan mendukung mewujudkannya” ungkapanya ke Bengawanpost seusai hadiri Resepsi ini.

Sementara itu, Resepsi yang berlangsung sangat meriah ini, tidak hanya dihadiri Forpimda Bojonegoro saja, namun semua elemen ikut menghadirinya. Mulai dari seluruh Kepala Desa di Bojonegoro, anggota bersama wali murid Paskibra, sampai sejumlah Ormas di Bojonegoro. Acara diawali hiburan tari barongsai dan tarian tradisional lainnya, lalu Resepsi HUT RI ke-71 dan diakhiri peresmian Go Fun dan atraksi air mancur juga kembang api aneka warna. *[Id]

BERITA TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

TERPOPULER

KOMENTAR