Sabtu, April 19, 2025
Google search engine
BerandaBeritaSemarak HUT RI Ke-71 dengan Aneka Perlombaan

Semarak HUT RI Ke-71 dengan Aneka Perlombaan

Suaraairlangga.com, Bojonegoro – Berbagai perlombaan mulai dari tarik tambang, Balap Kelereng, hingga joget balon menjadi kegiatan dalam menyemarakkan peringatan Hari Kemerdekaan RI 17 Agustus. Selain masyarakat umum, anggota TNI pun turut mengadakan lomba tradisional itu untuk menyambut Hari Kemerdekaan tersebut.

Seperti yang dilakukan Kodim 0813 Bojonegoro, yang saling beradu dalam berbagai perlombaan menyambut HUT RI ini. Perlombaan dilakukan di Markas Komando Distrik Militer (Makodim), Jalan Hos Cokroaminoto, Bojonegoro, Jawa Timur, Selasa (16/08/201).

Dimana, Kodim 0813 Bojonegoro menjadi tuan rumah, dan perlombaan ini diikuti oleh seluruh Personel Koramil Jajaran Kodim 0813 Bojonegoro.

“Selain diikuti oleh segenap keluarga besar Kodim 0813 Bojonegoro beserta jajaran, perlombaan ini juga diikuti oleh masyarakat umum,” ujar Pelda Suprianto, salah seorang pemandu perlombaan tersebut.

Menurutnya, kegiatan tersebut merupakan bentuk dalam menyemarakkan dan menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI yang ke-71 yang jatuh pada 17 Agustus 2016 besok.

“Diharapkan, dengan acara perlombaan ini akan mempererat soliditas. Sehingga bisa bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban bersama-sama,” tambahnya.

Selain lomba diikuti Personel TNI dan masyarakat umum, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXVIII Kodim 0813 Bojonegoro, Ny. Santi Herry Subagyo dan Wakil Ketua beserta Pengurus serta anggotanya juga turut mengikuti perlombaan ini.

Berbagai perlombaan menarik disuguhkan dalam kegiatan ini seperti tarik tambang, balap bakiak, lomba senam bersama, rebut koran serta dihibur dengan panggung gembira.

“Kegiatan ini dilakukan dalam rangka meningkatkan silahturahmi dengan berbagai elemen masyarakat. Agar kesolidan dapat terjaga dengan baik,” pungkas Pelda Suprianto, Bintara Tinggi Operasi (Batiops) Stap Ops Kodim 0813 Bojonegoro itu. *[JP]

BERITA TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -
Google search engine

TERPOPULER

KOMENTAR